
Adhani Juniasyaroh Emha, S.S., M.A.
Riwayat Pendidikan: Sastra Inggris UGM (S1), Kajian Budaya dan Media UGM (S2)
Areas of Interest: Sastra populer, kajian budaya dan media
Matakuliah yang diampu: Studi bahasa Inggris
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala atas segala rahmat dan karunia-Nya, yang telah memberikan kita kesempatan untuk menuntut dan menyebarkan ilmu, khususnya di bidang yang sangat penting: Bahasa Inggris.
Sebagai dosen Studi Bahasa Inggris di International Open University (IOU), saya meyakini bahwa keterampilan bahasa—terutama bahasa Inggris sebagai lingua franca dan bahasa komunikasi internasional—merupakan alat penting untuk menyebarkan ilmu dan nilai-nilai Islam.
Di tengah derasnya arus informasi dan kemajuan dunia digital, kita tidak boleh hanya melihat perubahan ini sebagai ancaman. Justru, ini adalah peluang besar. Memudarnya batas-batas geografis memungkinkan kita berinteraksi dengan berbagai komunitas di seluruh dunia dan menjadi bagian dari masyarakat global. Inilah saatnya mahasiswa mengambil peran aktif dalam menyebarkan nilai kebaikan dan perdamaian. Kemampuan berbahasa Inggris ditambah dengan pengetahuan agama yang kokoh, akan menjadi bekal penting dalam melawan disinformasi tentang Islam yang sering muncul di dunia maya, terutama dalam konteks disiformasi dan Islamofobia.
IOU hadir sebagai lembaga pendidikan tinggi yang inklusif dan terjangkau, menjangkau semua kalangan tanpa memandang usia, latar belakang, atau status. Dengan sistem pembelajaran daring yang bisa diakses dari mana saja, IOU memberikan ruang luas bagi mahasiswa untuk tumbuh dan berkembang, bahkan bagi mereka yang mungkin tidak memiliki akses ke pendidikan tinggi formal di tempat tinggalnya.
IOU merupakan pelopor universitas terbuka Islami di Indonesia. Mahasiswa yang bergabung dengan IOU harus memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Jadilah agen perubahan, penyebar ilmu, dan duta Islam yang berakhlak mulia serta penuh kasih.
Bersama IOU, mari kita tumbuh di ruang belajar virtual dan berdampak di dunia nyata, melampaui batas ruang dan waktu.
Semoga Allah senantiasa memberkahi setiap langkah kita.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.